HUT Perhutani ke 61, Divre Jatim Bagi Bibit Tanaman

    HUT Perhutani ke 61, Divre Jatim Bagi Bibit Tanaman

    SIRABAYA - Aksi bagi-bagi bibit tanaman sebanyak 610 plances, terdiri dari nangka 200 plances, mangga 200 plances dan bibit tanaman jenis jambu air sebanyak 210 plances kepada pengguna jalan di sepanjang Jalan Gentengkali Surabaya, tepatnya depan Kantor Graha Perhutani Divisi (Divre) Jawa Timur (Jatim) Surabaya, Senin (28/03) mewarnai rangkaian HUT Perhutani ke-61. Kegiatan ini guna menyongsong  hari jadi Perhutani yang jatuh hari Selasa (29/03).

    Selain itu juga ditandai dengan pelepasan burung merpati sebanyak 61 ekor, dipilihnya burung merpati itu, filosofisnya memiliki makna, bahwa burung merpati itu selalu gigih dan trengginas dalam bekerja, meski jauh, tetap pulang ke kandangnya, dan merpati juga sebagai lambang kasih sayang. Hal itu sejalan dengan sambutan Kadivre Jatim Karuniawan P.S.

    Kadivre Jatim, yang akrab dengan slogan, no ribet no ruwet di masa pandemi ini, kembali menyemangati anak buahnya di tahun 2022, yakni bekerja trengginas dan bekerja antusias, menurutnya sebagai insan Perhutani itu harus tetap memiliki semangat dalam kondisi apapun, meski kadang perubahan itu tidak menguntungkan, namun dalam bekerja itu, harus tetap disikapi dengan semangat juang tinggi dan tidak mudah menyerah dengan keadaan dan tetap bekerja keras dan memohon ridho Allah Swt, ujarnya.

    Rangkaian kegiatan dalam rangka menyongsong HUT Perhutani ke-61 diwarnai beragam kegiatan olahraga dan jalan sehat serta beragam lomba unik spontanitas yang memancing gelak tawa penonton, seperti lomba memasukkan pensil dalam botol dan lomba menghimpit balon sambil jalan dan yang paling menarik dari semua acara, yakni pembagian doorprize. (Patuh Afandi/S.P. Komunikasi Perusahaan Divre Jatim)

    Surabaya Jatim
    Update

    Update

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Jatim Semangati Anggotanya yang...

    Artikel Berikutnya

    KAI Daop VII Madiun Bersama Komunitas Rail...

    Berita terkait